Karawang, kobar45 || Grand Final Duta Pelajar Karang Taruna (Katar) 2025 sukses digelar, bertempat di Aula Husni Hamid, Selasa (23/12/2025)
Dalam acara tersebut, hadir Bupati Karawang Aep Syaefuloh, Sekretaris Daerah beserta jajaran OPD terkait, Ketua Umum Katar Jawa Barat beserta jajaran, dan Ketua Katar Karawang beserta jajarannya juga.
Dalam pidatonya, Bupati Aep menyampaikan apresiasinya terhadap lomba Duta Pelajar Katar Karawang 2025 tersebut.
Dikatakannya, 20 finalis yang hadir saling menunjukan kebolehan terbaiknya. "Mereka membahas isu lingkungan, wawasan kebangsaan, anti-bullying, kesehatan mental, dan kepemimpinan dengan public speaking yang keren," terang Aep.
Bupati Aep juga mengucap syukur Alhamdulillah bahwa lomba Duta Pelajar Katar Karawang 2025 telah sukses dilaksanakan. "Terima kasih kepada para finalis yang telah menunjukan keterampilan dan kemampuannya menjadi duta pelajar, kami berharap Katar Kabupaten Karawang menjadi pelopor. Kami apresiasi dan terima kasih,” ucapnya.
Sementara itu, dalam pembukaan acara, Ketua Umum Karang Taruna Kabupaten Karawang, Dhani Sudirman menyampaikan, bahwa ajang ini bertujuan membentuk karakter pelajar menjadi sosial, etis, dan bertanggung jawab. Para finalis naik panggung, menunjukkan keterampilan dan kemampuan, dinilai oleh dewan juri kompeten dari dinas, akademisi, dan profesional.
“Terima kasih atas dukungan dari Pemkab Karawang. Khususnya, Kepala Sekolah dan dinas terkait lainnya dalam mendukung duta pelajar ini, Kami sangat puas dengan penampilan para finalis. Para finalis menunjukkan potensi luar biasa dan kesiapan menjadi pemimpin muda Karawang,” ucapnya.
Lebih lanjut diterangkan Dhani, Grand Final Lomba Duta Pelajar Karang Taruna Kabupaten Karawang 2025 ini memperebutkan Juara 1 Duta Pelajar Putra, Juara 1 Duta Pelajar Putri, Juara Favorit Duta Pelajar, Juara Harapan 1 Duta Pelajar, Juara Harapan 2 Duta Pelajar, dan Juara Harapan 3 Duta Pelajar.
Kemudian daripada itu, dalam kesempatan yang sama, Ketua Karang Taruna Provinsi Jawa Barat, H. Ahmad Taufik, S.Pd.I., MM, sangat mengapresiasi para finalis dan panitia.
“Alhamdulillah, kami sangat mengapresiasi kegiatan yang luar biasa diadakan perdana di Kabupaten Karawang ini, selamat buat para finalis, kalian generasi penerus harapan bangsa,” pungkasnya.
*Andy Nugroho*

